Lagi, Resmob Polres parepare Kembali tangkap pelaku Curanmor

Tribratanewspolresparepare.com – Tim gabungan dari unit Resmob kembali berhasil menangkap pelaku kasus pencurian motor diwilayah hukum Kota Parepare, Sabtu (7/10/2017) malam.

Operasi penangkapan tersebut dipimpin oleh Kanit Resmob Polres Parepare Aiptu Faesal, S.H bersama dengan Unit lapangan Polsek Soreang . Pelaku yang ditangkap I ( 37 ), warga Kecamatan Soreang Kota Parepare .Pelaku ditangkap di sebuah Cafe di Km 7 Kelurahan Lapadde Kecamatan Ujung Kota Parepare.

Penangkapan tersebut berdasarkan laporan masyarakat kepada pihak kepolisian di dua tempat yaitu Jalan Andi.Makkasau kelurahan Ujung Baru Kecamatan Soreang dan di Jalan Bukit Madani Kelurahan Lapadde kecamatan Ujung Parepare.Berdasarkan keterangan pelaku I , dia mengambil motor yang parkir dibawah kolom rumah dengan keadaan terkunci leher dan kendaraan lainnya dipinjam dan sampai sekarang belum dikembalikan.

Menurut Kasat Reskrim Polres Parepare AKP Herly Purnama, S.Ik pelaku merupakan Residivis yang pernah masuk lembaga pemasyarakatan dengan kasus serupa.Dari hasil penangkapan beberapa barang bukti yang amankan berupa dua unit Sepeda Motor merk/type Jupiter Mx warna hitam dan Sepeda Motor Merk/type Suzuki Spin.

Pada Saat dilakukan pengembangan pelaku berusaha memberontak, melawan petugas dan mencoba melarikan diri sehingga unit resmob terpaksa melumpuhkannya dengan timah panas. Selanjutnya Pelaku tersebut diamankan di Polres Parepare guna proses hukum lebih lanjut.

Humas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Bhabinkamtibas Bukit Indah Mendamaikan Perkelahian antar Warga

Sel, 10 Okt 2017
Tribratanewspolresparepare.com - Bhabinkamtibmas Kelurahan Bukit Indah AIPTU Nurainy A. Muin saat melakukan patroli dijalan di temukan orang yang sedang berkelahi dengan sigap Bhabinkamtibmas Bukit Indah ini membantu warga untuk melerai antara Fendy dan Anca. Selasa (10/10/2017) Aiptu Nurainy A. Muin memisahkan mereka kemudian kedua belah pihak tersebut duduk bersama dan […]