polresparepare.com — Kapolres Parepare AKBP Budi Susanto,S.iK di dampingi Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Parepare NY Yanti Budi Susanto Menghadiri kegiatan Tabligh Akbar Yang di gelar Oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare, di Lapangan Tenis Indoor, Kompleks Rumah Jabatan (Rujab) Walikota Parepare, Selasa 31 Desember 2019, sekitar pukul 17.30 Wita.
Dimana kegiatan tersebut bertujuan mengisi kegiatan positif di penghujung akhir tahun 2019. Tabligh Akbar dan zikir bersama dengan menghadirkan da’i perempuan asal Surabaya, Jawa Timur (Jatim), yakni Ustadzah Hj Solihati sebagai penceramah.
Di pusat pelaksanaan tabliq akbar juga akan dilangsungkan Salat Magrib berjamaah dan dilanjutkan zikir akhir tahun.
Hadir dalam kegiatan tersebut Walikota Parepare HM Taufan Pawe, Wakil Walikota Parepare, H.Pangeran Rahim, Sekda kota Parepare Dandim 1405/Mlst Letkol Kav Ali Syahputra Siregar,S.H,.M.H. Para camat, Para Lurah, Serta ratusan elemen masyarakat Parepare