Meski hujan personil polres Parepare gelar apel pagi

polresparepare.com — Kepolisian Resor (Polres) gelar apel pagi di kantor Mapolres Parepare Jalan A.Mappatola, Kelurahan Ujung Baru, Kecamatan Soreang, Kota Parepare Sulawesi Selatan, Selasa (18/02/2020)

Pelaksanaan apel yang digelar dipimpin Kasat Binmas Polres Parepare AKP Syarifuddin, Yang diikuti oleh Personil Jajaran Polres Parepare dan Polsek jajaran serta Siswi Pelaksana Kerja Lapangan ( PKL) SMK Negeri 1 Kabupaten Barru, Siswi SMK Negeri 1 Kabupaten Pinrang.

AKP Syarifuddin menyampaikan, Pertama dan Utama Selaku Hamba Allah marilah kita bersama-sama Mengucap Syukur kepada Allah atas  Rahmat dan Nikmat Kesehatan yang masih kita Terima sehingga kita dapat Melaksanakan Kewajiban dan Bahagian dari Tugas kita selaku Anggota Polri yaitu Melaksanakan Apel pada Pagi hari ini.

” pelaksanaan  Apel pagi ini sudah cukup baik, namun kepada Propam Polres Parepare agar tetap Menindak lanjuti Ketidak hadiran Pesonil pada Pelaksanaan Apel pagi ini, mengigat Kewajiban dan Tanggung-jawabnya selaku Anggota POLRI yaitu Mengikuti Apel pagi Dan Melaksanakan Tugas Kesehariannya, ” ucapnya

Selaku Anggota Polri Terikat Aturan dan Kode etik Kepolisian. Olehnya itu senantiasa Melaksanakan Tugas dan Tanggung jawab serta Kewajiban kita dengan Penuh Ikhlaskan.

Selain itu kata AKP Syarifuddin,  Sebagaimana di ketahui bahwa Penyalah gunaan Narkoba Oleh Anggota Polri Menjadi Atensi Pimpinan Polri dengan Tegas Menyatakan akan Menindak Tegas Para Pelaku Penyalah gunaan Narkoba.

” Olehnya itu tidak Bosan-bosannya Diingatkan agar Personil Polres Parepare dan Jajarannya agar Menjauhi Penyalahgunaan Narkoba, ” tegasnya

Sementara itu Waka Polres Parepare Kompol H. Sudarno, SH. Pada saat pelaksanaan Apel Pagi kemarin Terkait Antisipasi Dampak Cuaca Buruk yang mungkin Terjadi di Wilkum Polres Parepare.

 ”  diingatkan kembali agar Seluruh Personil Senantiasa Lebih Meningkatkan Monitoring Dan Responsif akan segala Kemungkinan yang Terjadi akibat dari Musibah Bencana Alam (Cuaca Buruk), ” Tegas Kompol H.Sudarno

staff

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Setelah buron pelaku akhirnya di bekuk tim gabungan Polres Parepare bersama Polres Luwu

Tue Feb 18 , 2020
polresparepare.com — R alias Aco warga Kota Parepare kini dijebloskan lagi ke sel tahanan Polres Luwu diduga telah menipu warga di Kabupaten itu. Ia diringkus di rumahnya di kelurahan Lapadde, Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Senin sore (17/02/2020). Penangkapan dilakukan oleh tim gabungan Polres Parepare dan Polres Luwu, Padahal, menurut Polisi, […]
Copyright All right reserved Theme: Default Mag by ThemeInWP

Terbaru