Personil Satlantas Antisipasi Gangguan Kamtibmas Saat Malam Hari

polresparepare.com — Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Parepare menggelar patroli biru di area Kota Parepare guna mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan lakalantas, Selasa (10/03/2020)

Patroli biru dilaksanakan secara mobile mengelilingi sudut Kota Parepare, untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

“Sasaran kami pada giat ini yakni seputaran Kota Parepare, perkantoran, taman kota, SPBU dan perbankan,” Ujar AKP Budi Susilo Kasat Lantas Polres Parepare

Lanjut AKP Budi Susilo, patroli biru merupakan salah satu bentuk upaya antisipasi tindak kejahatan pada malam hari dan gangguan Kamtibmas.

“Sasaran kami adalah pencurian baik jambret, curat maupun curas di lokasi yang dianggap rawan tindak kejahatan,” jelasnya

Dengan meningkatkan patroli pada malam hari, kami berharap dapat menekan peluang para pelaku kejahatan untuk melakukan aksinya serta memberikan rasa aman kepada masyarakat terutama pada malam hari.

” kegiatan ini juga untuk menciptakan kamseltibcar lantas yang aman, lancar serta dapat meminimalisir angka lakalantas di wilayah hukum Polres Parepare, ” Tutupnya

staff

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Bhabinkamtibmas Polsek Kpn Harap Warga Menjaga Keamanan di Sekitar

Sel, 10 Mar 2020
polresparepare.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Maluse Tasi Polsek Kpn Memberikan Bimbingan dan Penyuluhan Kepada Warga, Selasa (10/03/2020). Dalam upaya menekan angka tindak kriminal Polsek Kawasan Pelabuhan Nusantara (kpn) polres Parepare gencar melakukan sosialisasi penyuluhan terhadap warga Binaannya. ” kita mengajak seluruh lapisan masyarakat Untuk Senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat, […]