Kapolres Parepare Berikan penghargaan kepada personil yang berprestasi

polresparepare.com – Kepolisian Resor (Polres) Parepare menggelar upacara pemberian penghargaan kepada sejumlah personil yang berprestasi, yang dilangsungkan di Gedung Baruga Pratistha, Kota Parepare, Jumat (4/8/2020).

Upacara tersebut dipimpin langsung Kapolres Parepare, AKBP Budi Susanto, sekaligus bertindak sebagai Inspektur Upacara.

Sejumlah personil yang mendapat penghargaan ini, telah membuktikan semangat jati dirinya sebagai penegak hukum dalam pengungkapan kasus penyalahgunaan Narkotika di wilayah hukum Polres Parepare.

“Berdasarkan Surat Keputusan Kepala Kepolisian Resor Parepare Nomor : Kep / 21 / IX / KEP / 2020 tentang Penganugrahan Penghargaan Dilingkungan Polres Parepare sebagai tanda terima kasih atas kinerja dedikasinya menunjukan semangat dan jati diri sebagai Penegak Hukum dalam Pengungkapan Kasus Penyalahgunaan Narkotika jenis Shabu-shabu seberat 86,19 Gram dan Sabu Cair dengan Volume 15000ml,” ujar AKBP Budi Susanto.

Pada kegiatan tersebut diikuti, Wakpolres Parepare, Kompol Sudarno, para PJU Polres Parepare, perwakilan Perwira dan personel Polres Parepare serta Polsek Jajaran.

staff

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Kasi Propam Polres Parepare Terapkan protokol kesehatan begini caranya

Sen, 7 Sep 2020
polresparepare.com – Propam Polres Parepare melaksanakan pendisiplinan Masker Kepada Personil Polres Parepare dan dilanjutkan dengan pelayanan masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan sebelum memasuki mako Polres Parepare Jalan Andi Mappatola, Kelurahan Ujung Baru, Kecamatan Soreang, Senin (07/09/2020) ” Kami melakukan pendisplinan protokol kesehatan di dalam internal Polri. Hal tersebut mengacu berdasarkan […]