polresparepare.com - Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Parepare terus berupaya melakukan penekanan penyebaran virus Covid-19 di wilayah Kota Parepare,Senin (15/2/2021)
Salah satu nya adalah menggelar patroli di Pusat Kota untuk memberikan himbauan terkait Penerapan Protokol Kesehatan, kepada warga yang sedang melaksanakan aktivitas di luar rumah, serta di pusat keramaian.
Kasubag Humas Polres Parepare IPTU H Muhammad Amin menuturkan, patroli ini adalah, pendisiplinan warga yang tidak bermasker yang berada dijalan, dipemukiman padat terutama dipusat keramaian, tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Protokol Kesehatan.
“ Personil yang melaksanakan patroli tetap mengedepankan cara yang humanis terlebih dahulu dalam mengingatkan masyarakat tentang bahaya Covid-19 yang masih melanda Indonesia, khususnya Kota Parepare,” Ujarnya.
Selain itu kata Iptu H Muhammad Amin ada empat Polsek yang melaksanakan Patroli di malam hari dan Sat Sabhara Polres Parepare serta Satlantas.
“Tujuan kita hanya satu menyelamatkan, Jangan ada korban-korban lagi, akibat pandemi ini mari sama-sama menjaga di dan orang disekitar kita dengan menggunakan Masker serta patuhi protokol Kesehatan, ” tutupnya