PAREPARE Upaya Mengatisipasi ganguan Kamtibmas yang meresahkan masyarakat Polsek Ujung Menggelar Patroli Multi Kejahatan (PMK), Sabtu (12/02/2022) Malam.
Dimana kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kanit Intelkam Ka SPKT Aiptu Sakka, dengan melibatkan beberapa personil teridiri dari Sat Reskrim, Piket Fungsi, Sat IK seta dan Babinkamtibmas Polsek ujung.
Kapolsek Ujung Kompol Anwar Mengungkapkan patroli multi kejahatan yang di gelar jajarannya guna menciptakan situasi Kamtibmas aman dan kondusif serta Sosialisasi Peraturan Walikota Parepare No. 31 Tahun 2020 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian virus Covid - 19.
” kami melakukan patroli pmk guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas serta aksi balapan liar dan gangguan Kamtibmas lainnya, selain itu tim kami Gencar memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga, bilamana terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan agar segera melaporkan ke pada pihak yang berwajib,” ucapnya
Selain itu dibeberapa lokasi polisi mendapati sejumlah remaja yang sedang nongkrong di pinggir jalan, ” mereka kami berikan himbaun untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dan segera balik kerumahnya masing-masing, ” pungkasnya