Ciptakan Situasi Kamtibmas Aman dan Kondusif Polwan Polres Parepare Lakukan Pengamanan Shalat Jumat di Masjid

PAREPARE Guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melaksanakan sholat Jum’at Polisi wanita (Polwan) Polres Parepare laksanakan Patroli dan Pengamanan, Jumat (02/09/2022)

Pergelaran personil merupakan langkah pro aktif Kepolisian melalui kegiatan preventif dengan Cara Mengelilingi Wilah Kota Parepare dengan menggunakan kendaraan Dinas Sat Samapta Mengajak Masyarakat Khususnya Kaum Laki-laki yang Beragama Muslim Agar segera kemasjid untuk melakukan shalat Jumat Secara berjamaah di Masjid Terdekat.

“ Personil Polwan di bagi menjadi tiga regu untuk melaksanakan Patroli dan Pengamanan saat masyarakat khususnya Kaum Laki-laki yang melaksanakan Sholat Jum’at,” Ujar IPDA Sumiati Selaku Senior Polwan Polres Parepare Saat Memimpin kegiatan tersebut.

Selain melaksanakan Patroli dan Pengamanan personil Polwan juga menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat agar tetap meningkatkan kewaspadaan.

“Kita sampaikan bagi masyarakat yang menggunakan kendaraan untuk ke Mesjid, ketika meninggalkan kendaraan agar di pastikan betul telah terkunci, kapan perlu menggunakan kunci ganda,” Pungkasnya

staff

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Kali pertama Kapolres Parepare dan Ketua Bhayangkari Cabang Parepare Kunker di Mapolsek Ujung Parepare

Sab, 3 Sep 2022
PAREPARE – Kepala Kepolisian Resor Parepare AKBP Andiko Wicaksono,S.I.K. didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Parepare NY. dr. Lioni Andiko Wicaksono dan para pejabat utama (PJU) Polres Parepare melaksanakan kunjungan kerja (Kunker) ke Polsek Ujung Polres Parepare. Kunjungan kerja orang nomor satu Kepolisian Kota Parepare tersebut disambut oleh Kapolsek Ujung AKP Muh […]