PAREPARE — Polsek Bacukiki gelar Jumat Curhat, Warga Apresiasi Kepolisian hadir di tengah-tengah masyarakat.
Kegiatan berlangsung di Rumah Data Jl. Keterampilan, Kelurahan Cappa Galung, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Dengan metode tatap muka atau datang langsung duduk berkumpul bersama masyarakat. Jumat (13/01/2023)
Wakapolsek Bacukiki IPTU Mustafa mengatakan, kegiatan jumat curhat yang di lakukan Polres Parepare ini merupakan salah satu program quickwin presisi dimana salah satunya mewajibkan pimpinan satuan di wilayah melakukan tatap muka langsung dengan masyarakat.
Sehingga, dari hal tersebut mereka mendapat banyak serapan aspirasi dari seluruh elemen masyarakat. Khusunya, terkait permasalah hukum atau masalah umum masyarakat yang mesti disampaikan kepada pihak terkait.
“Kali ini kami mendatangi warga yang ada diwilayah Kelurahan Cappa Galung dan mendengarkan segala keluh kesah mereka,” katanya.
Dia mengungkapkan, beberpa hal yang disampaikan oleh masyarakat seperti masalah korban lakalantas dan penipuan melalui media online bahkan pasien laka lantas yang tidak di tangani oleh pihak rumah sakit.
“Jadi warga meminta agar mereka dapat dibantu terkait dengan adanya seseorang yang sering mengadu domba bahkan penangan laporan warga, selain itu ada beberapa warga yang keluhkan adanya korban laka lantas yang tidak di tangani oleh pihak rumah sakit,” Katanya
Ia menambahkan, pihak Polres Parepare akan segera menindaklanjuti segala keluh kesah warga yang disampaikan dan akan dikordinasikan kepada fungsi dan stakeholder terkait.
“Saya tentu berharap dengan hadirnya kami ditengah masyarakat. Mereka dapat terbuka dan merasa dekat dengan kami. Agar mereka tidak sungkan untuk menyampaikan terkait apa yang menjadi masalah sehingga kami bantu untuk menemukan titik solusinya,” ujarnya.