Jumat Curhat Kapolres Parepare Salurkan Bantuan Sembako Kepada Imam Majid

PAREPARE – Polres Parepare kembali menggelar Jumat Curhat bersama jemaah Masjid Al-Ittihad Labatu, Jalan Abdul Rasyid Kelurahan Labukkang, Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Jumat (24/11/2023)

Jumat Curhat itu merupakan sebuah inisiatif yang bertujuan untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat serta memberikan wadah bagi warga untuk menyampaikan keluhan kesahnya, saran, dan masukan terkait berbagai persoalan yang terjadi di masyarakat.

Kapolres Parepare AKBP Arman Muis, A.H., S.I.K., M.M. mengungkapkan, Kegiatan ini menjadi salah satu wujud nyata komitmen Polri dalam hal ini Polres Parepare dalam melayani dan mendengarkan aspirasi warga.

“Jumat Curhat ini merupakan sarana mendekatkan Polri dengan masyarakat, mendengarkan keluhan, saran dan masukan dari warga terhadap berbagai persoalan yang terjadi di masyarakat,” katanya

“melalui kegiatan ini, kepercayaan masyarakat terhadap Polri semakin diperkuat, dan kerjasama antara Polres Parepare unsur terkait dan masyarakat umum lainnya akan semakin kuat demi menjaga keamanan dan ketertiban bersama di wilayah Kota Parepare dalam mensukseskan Pemilu Damai 2024,” jelasnya

Dalam kegiatan Jumat Curahat tersebut Kapolres Parepare menyampaikan beberapa trobosan yang dapat di akses masyarakat dalam melakukan pelaporan pengaduan.

“Kami ada nomor pengaduan yang dimanakan Kareba’i Kapolres dan Dumas Presisi siap melayani masyarakat kota Parepare 1×24 jam,” Ujarnya

Selain itu Polres Parepare telah membentuk tim Khusus yaitu, tim senggol Presisi yang beroperasi pada pukul 23.00 WITA hingga pukul 06.00 WITA.

“Jadi tim senggol ini menyasar di pelosok pelosok kota guna memberikan rasa aman terhadap masyarakat yang sedang beristirahat, serta memberantas aksi balapan liar, premanisme dan berbagai tindak kriminal lainnya,”

Akbp Arman Muis berharap kepada orang tua yang saat ini anaknya diamankan di Mapolres Parepare, jangan ragu dan takut, “Kepada para jemaah jika anaknya kami amankan pada kegiatan balapan liar atau mengganggu ketertiban umum tidak usah takut dan kaget, karna pelaku balapan liar ini kami berikan pembinaan saja, “ katanya.

Lebih lanjut Mantan Kabag OPS Polrestabes Medan itu, Mengidentifikasi beberapa potensi kerawanan yang harus diwaspadai oleh masyarakat Parepare Khususnya, antara lain, praktik money politic, netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN), politik identitas, dan penyebaran berita palsu atau hoax.

“Kami mengajak seluruh masyarakat Khususnya di kota Parepare untuk tetap bersatu, tidak terpecah belah, apalagi bermusuhan. Mari bersama menjaga suasana aman dan damai dalam setiap tahapan Pemilu,” pungkasnya.

Usai menggelar Jumat Curhat Kapolres Parepare menyerahkan bingkisan berupa paket sembako kepada imam masjid dan pengurus Al-Ittihad Labatu Parepare

staff

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Jumat Curhat, Lurah Mallusetasi dan Kapolsek KPN Bersinergi Serap Permasalahan Warga

Jum, 24 Nov 2023
Parepare — Jumat Curhat yang kembali lagi dilaksanakan oleh Polsek Kawasan Pelabuhan Nusantara (KPN) Polres Parepare di minggu ke empat bulan Nopember 2023, menghimpun beberapa kenyataan permasalahan yang saat ini di rasakan oleh warga masyarakat, khususnya di lingkungan RT 02/RW 01 Kel. Mallusetasi, Kec. Ujung Kota Parepare. Kegiatan rutin kepolisian […]